SINJAI, MERPOS,–Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong-Muzakkir, terus mendapatkan dukungan yang luas dari berbagai kalangan. Terbaru, dukungan datang dari mantan aktivis INSTING UNM Kota Makassar yang dengan tegas mendeklarasikan siap “all out” untuk memenangkan Paslon nomor urut 4 tersebut dalam Pilkada Sinjai mendatang.
Rustam, yang akrab disapa Pakki, menyatakan bahwa Andi Kartini dan Muzakkir adalah pasangan yang paling tepat untuk memimpin Kabupaten Sinjai. Dalam deklarasinya, Pakki menilai kedua calon tersebut memiliki rekam jejak yang baik, berintegritas, serta peduli terhadap kesejahteraan masyarakat Sinjai.
“Paslon BERAKARMI (Bersama Andi Kartini-Muzakkir) adalah pilihan yang sangat tepat. Mereka memiliki visi dan misi yang jelas serta rekam jejak yang luar biasa,” ujar Pakki, Sabtu (9/11/2024).
Pakki juga menekankan bahwa visi dan misi yang diusung pasangan BERAKARMI, yaitu “Sinjai Mabarakka’ (Maju, Berdaya Saing, Religius, dan Berkelanjutan)”, memiliki relevansi yang besar untuk masa depan Kabupaten Sinjai. Visi ini menekankan pentingnya pemerintahan yang inklusif, yang berdiri di atas semua kelompok, tanpa membedakan suku, agama, etnis, maupun pandangan politik.
“Visi mereka sangat jelas, yakni menciptakan pemerintahan yang mengutamakan kepentingan seluruh masyarakat, tanpa memandang latar belakang. Kami yakin Andi Kartini dan Muzakkir dapat membawa perubahan yang positif bagi Sinjai,” tambah Pakki.
Lebih lanjut, Pakki berharap jika nantinya, terpilih, Pemkab Sinjai di bawah kepemimpinan Andi Kartini dan Muzakkir mampu menciptakan kebijakan yang berpihak kepada seluruh lapisan masyarakat. Ia juga mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama memenangkan Paslon BERAKARMI dalam Pilkada 2024.
“Sebagai pemuda putra daerah, kami siap bersinergi untuk membenahi Sinjai. Mari kita dukung dan menangkan pasangan BERAKARMI demi Sinjai yang lebih baik,” serunya.
Dengan dukungan yang terus mengalir, pasangan Andi Kartini-Muzakkir semakin yakin bahwa mereka dapat meraih kemenangan pada Pilkada Sinjai dan membawa perubahan signifikan bagi Kabupaten Sinjai ke depan.